spot_imgspot_img
BerandaSegantang LadaBintanTambah Kandang, Tambah Lapangan Kerja: Wagub Nyanyang Sambut Positif Ekspansi Japfa di...

Tambah Kandang, Tambah Lapangan Kerja: Wagub Nyanyang Sambut Positif Ekspansi Japfa di Kepri

Tanjungpinang (eska) – Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) bersiap memperkuat ketahanan pangan daerahnya.

PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (Japfa Group), melalui anak perusahaannya PT Indojaya Agrinusa, menyatakan keseriusannya mengembangkan peternakan ayam di Kepri, khususnya di Kabupaten Bintan.

Rencana ekspansi itu disambut baik oleh Wakil Gubernur Kepri, Nyanyang Haris Pratamura.

“Kepri memiliki kebutuhan ayam dan telur yang sangat tinggi. Kami mendukung penuh langkah Japfa memperluas produksi, termasuk rencana penambahan satu juta ekor ayam petelur,” ujar Wagub Nyanyang kepada Head of Feed Operations PT Indojaya Agrinusa, Anwar Tandiono di Kantor Graha Kepri, Kota Batam, Selasa (15/4/2025).

Menurut, Nyanyang selain untuk meningkatkan suplai daging dan telur, Wagub juga menekankan pentingnya efek ekonomi dari pembangunan kandang ayam baru. Ia berharap proyek ini bisa menyerap lebih banyak tenaga kerja dari masyarakat sekitar.

“Dengan bertambahnya kandang, lapangan kerja juga bertambah. Ini bentuk kontribusi nyata bagi ekonomi lokal,” tambahnya.

Head of Feed Operations PT Indojaya Agrinusa, Anwar Tandiono dalam pertemuan itu, menjelaskan bahwa investasi peternakan Japfa dipusatkan di Bintan karena Batam tidak memiliki lahan memadai.

“Walaupun Batam adalah pasar terbesar, tapi seluruh kegiatan peternakan kami dilakukan di Pulau Bintan,” jelasnya.

Pria yang akrab disapa Acai ini juga menyampaikan rencana pembangunan Rumah Potong Hewan (RPH) modern di Bintan.

Acai mengatakan, RPH ini diharapkan dapat menjaga kualitas dan kebersihan daging, serta membantu menstabilkan harga di pasaran.

“Kami berharap dukungan dari Pemprov Kepri agar program ini bisa berjalan lancar sesuai harapan Pak Gubernur Ansar,” tuturnya.

Disampaikannya juga, saat ini, Japfa Group mengelola 1,2 juta ekor ayam broiler dan 500 ribu ayam petelur, dengan produksi telur harian mencapai 700 ribu butir.

Baca Juga:  Disperkim Sebut Terkendala Kabel PLN dan Internet untuk Pangkas Pohon di Jalan Protokol

“Jumah itu cukup untuk menyokong kebutuhan protein masyarakat Kepri,” tuturnya.(Zul)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

error: Copyright © seputarkita.co