BerandaDaerahSeorang Pria Terekam CCTV Bobol Kotak Infak Masjid di Tanjungpinang

Seorang Pria Terekam CCTV Bobol Kotak Infak Masjid di Tanjungpinang

Tanjungpinang (eska) – Seorang pria terekam CCTV membobol kotak infak masjid  Masjid Bahrul Al-ulum, yang terletak di Jalan Abadi Batu 8 Atas.

Dari rekaman CCTV yang diterima seputarkita.co, pria tersebut menggenakan helm dan jaket warna merah saat menjalani aksinya. Peristiwa pembobolan kotak infak itu terjadi pada Kamis, 19 September 2024 sekita pukul 12 malam.

Ketua Masjid Bahrul Al-Ulum, Yoyo Kurdi mengatakan, pencurian itu diketahui saat pagi hari ketika imam masjid melihat gembok kotak infak sudah terbuka.

“Setelah kita cek, ternyata kejadiannya Kamis, jam 12 malam,” ujarnya, Jumat (20/9/24).

Ia menerangkan, kotak infak yang dibobol tersebut merupakan kotak sumbangan untuk TPQ Masjid Bahrul Al-ulum.

Ia mengaku tidak mengetahui secara pasti berapa nilai uang kotak infak yang berhasil digasak oleh pelaku.

“Yang jelas jutaan. Karena, yang tersisa hanya uang recehan saja,” katanya.

Ia mengungkapkan, pelaku pencurian itu merupakan seorang remaja, yang beraksi bersama rekannya, bertugas menunggu diatas motor.

“Pelaku hanya menampakkan punggungnya saja, setelah itu dia kabur sama temannya, naik sepeda motor,” ucapnya.

Ia menambahkan, belum melaporkan kejadian tersebut ke polisi, karena pihaknya belum mengantongi bukti yang banyak.

“Wajah pelaku juga terlihat jelas dari rekaman CCTV. Kedepan kita akan pasang gembok yang kuat, agar tidak terjadi lagi,” imbuhnya. (Sah)

Baca Juga:  Pertamina Patra Niaga Pastikan Tetap Salurkan Pertalite untuk Masyarakat

Must Read

Related News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Seedbacklink