spot_imgspot_img
BerandaSegantang LadaBintanPT BAI Bangun Rumah Sakit Canggih di Bintan, Siap Beroperasi Akhir 2025

PT BAI Bangun Rumah Sakit Canggih di Bintan, Siap Beroperasi Akhir 2025

Bintan (eska) – Proyek pembangunan rumah sakit baru di kawasan PT Bintan Alumina Indonesia (BAI), Galang Batang, Kabupaten Bintan, terus menunjukkan progres signifikan.

Hingga April 2025, tim pembangunan telah menyelesaikan 40 persen proyek dan menargetkan penyelesaiannya pada akhir tahun.

Rumah sakit ini berdiri di atas lahan seluas 6,1 hektar, dengan tahap pertama pembangunan mencakup 1,23 hektar.

Tim konstruksi merancang bangunan utama setinggi empat lantai dengan struktur rangka beton bertulang dan luas konstruksi mencapai 5.454 meter persegi.

Owner PT BAI, George Santos, menyatakan bahwa pihaknya membangun rumah sakit ini untuk melayani karyawan serta masyarakat umum. Mereka menargetkan peresmian berlangsung pada akhir 2025.

“Rumah sakit ini akan berkapasitas 100 pasien dengan fasilitas kesehatan lengkap,” ujarnya, kepada seputarkita.co, Senin (21/4/2025).

George menambahkan, PT BAI akan bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan untuk menghadirkan tenaga medis yang berkualitas.

“Kami tidak sembarangan dalam memilih tenaga medis. Dokter-dokter yang bertugas nanti harus memiliki kualitas dan kompetensi yang sesuai,” tegasnya.

Ia menyebutkan, rumah sakit ini akan dilengkapi ruang rawat inap, ruang operasi, 108 tempat tidur, serta fasilitas penunjang seperti ruang gizi, ruang cuci, pemadam kebakaran, dan kamar jenazah di lahan 670 meter persegi.

“Pembangunan ini merupakan wujud komitmen PT BAI dalam mendukung infrastruktur dan layanan kesehatan di Bintan,” pungkasnya.(Yul)

Baca Juga:  Ansar Ahmad Akan Lobi DPR RI Soal Pemangkasan Dana Transfer Daerah 2025
RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

error: Copyright © seputarkita.co