BerandaDaerahPolisi Selidiki Kasus Jambret di Tanjungpinang

Polisi Selidiki Kasus Jambret di Tanjungpinang

Tanjungpinang (eska) – Polisi masih melakukan penyelidikan laporan kasus jambret di Kampung Kolam RT 03 RW 07 Kelurahan Tanjungpinang

Kapolsek Tanjungpinang Barat, AKP Zubaidah membenarkan telah menerima laporan seorang wanita menjadi korban jambret.

Ia mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap kasus tersebut.

“Kita masih lakukan penyelidikan,” singkat Kapolsek saat dihubungi melalui pesan singkat, Sabtu (5/10/24).

Sebelumnya diberitakan, Ketua RT setempat Sumiati mengatakan, mengetahui kejadian tersebut setelah menerima informasi dari warga.

“Setelah menerima informasi warga saya langsung menghubungi pak Fajar Bhabinkamtibmas,” ujarnya, Sabtu (5/10).

Setelah Bhabinkamtibmas datang dirinya berinisiatif untuk berkomunikasi dengan korban. “Korban mengalami syok,” ucapnya.

Dari pengakuan korban, lanjut Sumiyati, korban baru pulang kerja di salah satu konter di Kampung Baru.

Korban datang ke Kampung Kolam ingin menyetor uang ke rumah temannya di daerah tersebut.

Saat tiba di lokasi kejadian, lanjut Sumiyati, korban dipepet terduga pelaku jambret dengan mengendarai sepeda motor.

“Pas dipepet korban hanya berfikiran kawannya,” katanya.

Tidak lama berselang, tas digantung di depan motor langsung dibawa kabur oleh penjambret.

Pelaku langsung pergi dan korban terjatuh dari motor Honda Beat yang dikendarainya.

“Korban tidak tau pelakunya berapa orang, jenis motornya tidak tahu juga, karena korban pakai helm kaca gelap,” jelasnya.

Ia menyebutkan, korban pertama kali ditemukan oleh anak sudah dalam kondisi tergeletak di jalan.

“Anak yang pertama jumpa meminta bantu dengan warga yang lewat dan  korban dibawa ke rumah warga,” tuturnya.

Akibat kejadian itu, korban mengalami luka dibagian punggung. Selain itu korban mengalami kerugian Rp20 Juta.

“Uang Rp20 Juta kita tidak tahu apakah uang cash atau berbentuk pulsa, handphone juga dibawa kabur,” imbuhnya. (Sah)

Baca Juga:  Muhaimin Iskandar Pilih Sri Mulyani Jadi Pendamping di Pilpres 2024

Must Read

Related News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Seedbacklink