Tanjungpinang (eska) – Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri Ansar Ahmad-Nyanyang Haris Pratamura resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepri, Rabu (28/8/24).
Pasangan yang dipanggil SAYANG ini tiba dikantor KPU Kepri Kepri sekira pukul 11.00 WIB. Ansar-Nyanyang menuju KPU setelah deklarasi di Hotel CK Tanjungpinang.
Ansar-Nyanyang datang ke KPU dengan mengenakan kemeja putih dan rompi warna biru laut. Setibanya di Kantor KPU Ansar-Nyanyang disambut dengan berbagai atraksi.
Mulai dari barongsai, reog Ponorogo, silat Melayu, rebana dan yel-yel dari relawan dan simpatisan yang hadir.
Ansar Ahmad mengatakan ada 10 partai politik yang resmi mengusung pasangan SAYANG maju sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri.
“Tiga partai masih proses administrasi, meskipun tidak ikut dalam pendaftaran ini,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua KPU Kepri Indrawan Susilo Prabowoadi mengatakan, berkas pendaftaran pasangan Ansar-Nyanyang dinyatakan lengkap.
“Berkas dinyatakan lengkap, nanti tinggal menunggu hasil verifikasinya,” ujarnya.
Indrawan juga mengungkapkan, telah menyerahkan tanda penerimaan berkas serta surat pengantar pemeriksaan kesehatan.
“Pengecekan kesehatan akan berlangsung pada 31 Agustus di Rumah Sakit Raja Ahmad Thabib,” tegasnya. (Sah)