Jakarta (eska) – Merayakan hari susu sedunia yang jatuh pada 1 Juni lalu, frisian flag mengkampanyekan manfaat kebaikan susu. Setiap individu membutuhkan pemenuhan asupan gizi yang berbeda di setiap tahap kehidupan.
Sebagai salah satu asupan bergizi baik, susu menjadi sumber gizi yang dibutuhkan di setiap tahap – mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa. Tak hanya terkait kesehatan, nyatanya susu telah menjadi bagian dari keseharian dan secara tak langsung menjadi bagian dari gaya hidup kekinian.
Corporate Affairs Director Frisian Flag Indonesia, Andrew F. Saputro menyatakan, selama 100 tahun mendampingi keluarga Indonesia dari generasi ke generasi, frisian flag menyaksikan, bagaimana susu telah berevolusi.
“Bukan hanya menjadi asupan yang menyehatkan, tapi telah menjadi bagian dari gaya hidup sehat yang kekinian,” terangnya.
Tahun ini memasuki usia 100 tahun, Â dan dalam rangka memperingati Hari Susu Sedunia dan Hari Susu Nusantara, frisian flag kembali ingin menegaskan manfaat kebaikan susu, serta peran pentingnya dalam setiap tahap kehidupan serta penerapan gaya hidup sehat dan aktif bergerak.
“Sebagai perusahaan, Frisian Flag Indonesia berkomitmen untuk terus menghadirkan kebaikan susu di setiap tahap dan sisi kehidupan,” tegasnya. (red)