Tanjungpinang (eska) – Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025 membawa kabar positif bagi Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang.
Tercatat adanya kenaikan penumpang sebesar 4 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Section Head of Airport Security & Service Bandara RHF Tanjungpinang, Rudy Sudrajat, menyampaikan bahwa lonjakan tersebut tercermin dari data pergerakan penumpang selama periode 18 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025.
“Pada periode Nataru kali ini, tercatat sebanyak 11.742 penumpang yang melalui Bandara ini,” ujar Rudy pada Jumat, 3 Januari 2025.
Puncak arus balik penumpang diperkirakan terjadi pada 3 Januari 2025 dengan jumlah pergerakan penumpang baik yang datang maupun berangkat yang ditaksir mencapai sekitar 750 orang.
Sementara itu, sambungnya, sepanjang tahun 2024, Bandara RHF mencatat total 133.998 ribu penumpang datang dan 129.356 ribu penumpang berangkat.
“Secara keseluruhan, angka ini menunjukkan peningkatan sebesar 14 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya,” jelasnya.
Menurut Rudy, mayoritas penumpang berasal dari rute penerbangan Jakarta. Selain itu, acara besar seperti Bintan Mandiri Marathon turut memberikan kontribusi signifikan terhadap peningkatan jumlah penumpang.
“Kami optimistis tren positif ini akan terus berlanjut di tahun mendatang,” pungkas Rudy. (Mas)
Recent Comments