BerandaDaerahLepas 20 Atlet Berlaga di PON XXI Aceh Sumut, Ini Pesan Pj...

Lepas 20 Atlet Berlaga di PON XXI Aceh Sumut, Ini Pesan Pj Wali Kota Tanjungpinang

Tanjungpinang (eska) – Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang melepas 20 atlet berlaga di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh dan Sumatera Utara.

Puluhan atlet akan berlaga di PON XXI Aceh Sumut ini dilepas langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Tanjungpinang Andri Rizal, Selasa (27/8).

Diketahui PON XXI di Aceh dan Sumut akan berlangsung dari 9-20 September 2024 mendatang.

Puluhan atlet ini mewakili Provinsi Kepri ini akan mengikuti lima cabang olahraga diantaranya Triathlon, Motocross, Atletik, Wushu Sanda, Kick Boxing dan sepakbola.

Andri Rizal menyampaikan bahwa atlet harus menjunjung tinggi sportifitas dan nama baik daerah terutama Kota Tanjungpinang.

“Jaga selalu kekompakan, solidaritas sehingga dapat meraih hasil yang maksimal,” ujarnya kepada seputarkita.co.

Ia mengucapkan selamat berjuang kepada atlet Tanjungpinang dalam memperkuat PON XXI di Aceh dan Sumut tahun 2024.

“Kami selaku pimpinan daerah berpesan jalankan tugas dan tanggung jawab yang diberikan demi meraih prestasi untuk Provinsi Kepri dan bagi diri pribadi,” ujarnya.

Andri berpesan untuk meraih hasil yang maksimal dan tetap jaga kekompakan serta semangat yang tinggi.

“Saya harapkan jaga selalu kekompakan, solidaritas sehingga dapat meraih hasil yang maksimal,” imbuhnya. (Sah)

Baca Juga:  Ditengah Defisit Anggaran, Disparbud Bangun Plaza Senilai Rp 2,7 M di Kampung Bugis

Must Read

Related News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Seedbacklink