BerandaDaerahLansia 60 Tahun Warga Gunung Kijang Ditemukan Meninggal Dunia Diperkebunan

Lansia 60 Tahun Warga Gunung Kijang Ditemukan Meninggal Dunia Diperkebunan

Bintan (eska) – Seorang warga Lanjut usia (Lansia) Martinus Laba (60) ditemukan meninggal dunia di dalam Perkebunan Kampung Tanjung Kapur, Gunung Kijang, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepri, Minggu (7/7/24) sore.

Martinus dikabarkan hilang sejak Sabtu (06/07). Setelah sempat dicari oleh warga sekitar hingga pukul 23.30 WIB namun tidak ditemukan. Namu warga hanya menemukan sendal korban di kebun belakang rumahnya.

Maka dari itu, warga melaporkan kejadian tersebut kepada Basarnas Tanjungpinang dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bintan.

Kepala Basarnas Tanjungpinang, Fazzli mengatakan, korban diduga sedang dalam kondisi depresi lantaran sedang banyak pikiran saat hilang tersebut.

“Info dari keluarga korban, yang bersangkutan dalam kondisi depresi sedang banyak pikiran,” ujarnya.

Setelah melakukan pencarian, Tim SAR Gabungan menemukan Martin dengan kondisi tak bernyawa. Posisinya, sekitar 500 meter dari rumah korban.

Sementara itu, Kepala BPBD Bintan, Ramlah mengatakan, setelah menerima laporan, pihaknya segera mengorganisir pencarian dengan melibatkan beberapa tim, termasuk dari UPT Damkar Toapaya dan Basarnas Tanjungpinang.

“Tim SAR gabungan termasuk warga sekitar, langsung membantu proses evakuasi Pak Martinus dan segera membawa jenazahnya ke rumah duka,” pungkasnya.

Selanjutnya, jasad korban dievakuasi ke rumah duka dan kemudian dimakamkan di TPU setempat. (Lam)

Baca Juga:  Basarnas Tanjungpinang Masih Cari Pekerja Tongkang yang Jatuh ke Laut di Batam

Must Read

Related News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Seedbacklink