spot_imgspot_img
BerandaSegantang LadaBintanKacau! Tiket Online Tak Menjamin Naik Kapal, Penumpang RoRo Tanjung Uban Protes...

Kacau! Tiket Online Tak Menjamin Naik Kapal, Penumpang RoRo Tanjung Uban Protes Sistem Baru

Bintan (eska) – Antrean panjang terjadi di depan pintu masuk Pelabuhan RoRo ASDP Tanjung Uban, Kabupaten Bintan, Kamis (24/4/2025). Sejumlah calon penumpang mengeluhkan tidak bisa naik kapal meski telah membeli tiket secara online jauh hari sebelumnya.

Madi, salah satu penumpang, mengaku kecewa berat. Ia bersama keluarganya sudah membeli tiket secara daring dengan jadwal keberangkatan pukul 09.30 WIB. Namun, ketika tiba di pelabuhan pukul 09.20 WIB, mereka ditolak naik karena kapal dinyatakan penuh.

“Percuma saja beli tiket online, pas sampai pelabuhan tetap harus rebutan antre. Siapa cepat dia yang naik, jadwal jadi nggak ada artinya,” ujar Madi kepada seputarkita.co.

Keluhan senada juga disampaikan oleh Dani, penumpang lainnya. Ia mempertanyakan fungsi sistem pemesanan online yang justru membuat bingung dan tidak menjamin kejelasan jadwal keberangkatan.

“Kalau memang hanya mengatur slot antrean masuk pelabuhan, bukan jam berangkat, buat apa pesan online? Kita mau naik kapal, bukan parkir mobil,” ujarnya geram.

Menanggapi kekacauan tersebut, Penanggung Jawab Pelabuhan RoRo ASDP Tanjung Uban, Sukma Nugraha, menjelaskan bahwa antrean terjadi karena penerapan sistem check-in terbaru yang berlaku bagi semua penumpang, baik yang membeli tiket secara langsung maupun online.

“Penumpang wajib melakukan check-in sebelum masuk pelabuhan. Sistem ini sudah kami sosialisasikan sebelumnya, tujuannya untuk mencegah praktik percaloan,” kata Sukma.

Ia menegaskan bahwa jam yang tertera di tiket online, khususnya yang dipesan lewat aplikasi Trip.Ferizy, bukanlah waktu keberangkatan, melainkan waktu untuk melakukan check-in.

“Jadi jangan salah paham. Penumpang tetap harus datang lebih awal untuk check-in sesuai dengan aturan baru,” tegasnya.

Meski kebijakan ini dimaksudkan untuk memperbaiki sistem, namun para penumpang berharap ke depannya ASDP bisa memberikan informasi yang lebih jelas dan sistem yang benar-benar menjamin keadilan serta kepastian jadwal keberangkatan.

Baca Juga:  Dua Rumah Dinas Pejabat di Tanjung Uban Terbakar, Tak Ada Korban Jiwa

“Seharusnya sosialisasinya itu dilakukan secara meluas, bukan hanya lewat spanduk. Karena banyak yang tidak tahu,” ujar Wati calon penumpang, kepada seputarkita.co.(Yul)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

error: Copyright © seputarkita.co