spot_imgspot_img
BerandaHeadlineHappy Ending, Polemik Uang Lomba Siswa SD di Tanjungpinang Berakhir Damai

Happy Ending, Polemik Uang Lomba Siswa SD di Tanjungpinang Berakhir Damai

Tanjungpinang (eska) – Polemik siswa Sekolah Dasar (SD) di Tanjungpinang Kota akan dikeluarkan dari sekolah usai orang tua protes uang hadiah lomba diduga dipotong pihak sekolah berakhir damai.

Hal itu diketahui usai Dinas Pendidikan (Disdik) Tanjungpinang memanggil Kepala Sekolah dan orang tua siswa untuk dilakukan mediasi pada Kamis (12/12/24) kemarin.

Dalam mediasi itu, kedua pihak sepakat untuk berdamai dan siswa tersebut tetap bersekolah di sekolah itu.

Kadisdik Tanjungpinang, Teguh Ahmad Syafari mengatakan, pihaknya telah mendengar keterangan dari kedua belah pihak.

Menurut Teguh, polemik itu terjadi lantaran adanya miskomunikasi antara kepala sekolah dengan wali murid.

“Ini masalah miskomunikasi yang mungkin belum tersampaikan. Saya menyarankan mereka sering duduk berdua,” ujarnya usai mediasi.

Ia menjelaskan, terdapat sejumlah hal yang menjadi pembahasan dalam mediasi itu.

Diantaranya pemindahan siswa itu dan perihal pemotongan uang hadiah lomba yang kabarnya mencapai 50 persen.

“Terkait anak yang dikeluarkan itu tidak benar atau pindah. Apalagi sekarang masa ujian. Proses perpindahan itu di dinas, bukan sekolah,” tegasnya.

Sedangkan pemotongan hadiah lomba, lanjutnya, tidak benar adanya. “Setelah duduk bersama, baru paham tidak ada pemotongan. Alhamdulillah orang tuanya memahami,” ucapnya.

Ia melanjutkan, pertemuan itu juga memastikan bahwa siswa tersebut tetap bersekolah seperti biasa.

Teguh mengaku tidak pernah menerima surat pemindahan atau pengeluaran siswa itu dari tempat ia bersekolah.

“Anaknya baru kemarin kita kasih bunga dan kue. Jadi tetap bersekolah. Itu anak pintar,” imbuhnya. (Sah)

Baca Juga:  Kampanye di Batam, Nyanyang Beri Solusi Selesaikan Persoalan Rempang-Galang
RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

error: Copyright © seputarkita.co