BerandaDaerahGara gara SPPD Tak Cair, Anggota Dewan Kepri Ngamuk di Sidang Paripurna

Gara gara SPPD Tak Cair, Anggota Dewan Kepri Ngamuk di Sidang Paripurna

Tanjungpinang (eska) – Viral di media sosial, anggota DPRD Kepri, Surya Sardi marah alias ngamuk dan curhat saat berlangsungnya sidang Paripurna KUA dan PPAS Tahun Anggaran 2025 pada Senin (22/7/24) kemarin.

Dalam cuplikan video yang diterima media ini, terlihat Surya Sardi mengatakan, dirinya bersama Dewan lain meminta agar dibayarkan Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) nya yang belum dicairkan oleh Sekretariat Dewan (Setwan).

“Kejadian ini hanya di Kepri pak, diseluruh Indonesia yang kami temui DPR DPR yang sudah melakukan kunjungan kerja, baik Bimtek, studi banding, pansus, semua biayanya disediakan oleh pemerintah, namun di Provinsi Kepri ini, kami biaya sendiri pak, itulah semangat kami untuk membesarkan Provinsi Kepri ini,” ujar Surya Sardi pada Sidang Paripurna.

Selain itu, Politisi Demokrat ini, juga mengatakan tata kelola Setwan tidak becus meskipun sudah dua kali diganti Sekretaris Dewan (Sekwan) nya.

“Kenyataannya tidak ada tata kelola yang baik oleh Sekwan, meskipun Sekwan Kepri ini sudah dua kali diganti, tapi kerjanya tidak ada yang becus,” tegasnya.

Anggota Komisi 3 DPRD Kepri ini juga menyatakan, tidak semua anggota dewan Kepri yang berekonomi mampu ataupun mapan.

“Kami tidak semuanya dewan ini berekonomi yang mampu dan mapan, banyak yang kami pikirkan, masak iya kami yang membayar tiket pesawat, penginapan dan sebagainya, padahal peraturan ada Lamsam katanya,” ucapnya.

Mantan Ketua DPRD Kota Batam ini, mengharapkan agar SPPD nya dicairkan, jika tidak dicairkan dirinya mengancam akan membongkar borok di Sekretariat Dewan Kepri.

“Kami harapkan sore ini harus keluar semua SPPD, berikan contoh yang baik, aku sudah pernah beberapa kali menyatakan kepada kita, jangan salahkan kami nanti kalau kami sudah Paripurna melakukan langkah langkah yang barang kali ada kekeliruan selama ini kami akan korek itu,” tungkasnya. (Lam)

Baca Juga:  Capt Luther Jansen Jabat Ketua DPRD Kepri Sementara, Asmin Patros Wakil

Must Read

Related News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Seedbacklink