Tanjungpinang (eska) – Kepala Dinas Perkim Tanjungpinang Agustiawarman mengatakan, akan memangkas pohon tua yang berada di tepi jalan protokol wilayah setempat.
Hal itu dilakukan mengantisipasi adanya insiden pohon tumbang saat cuaca ekstrem.
“Kita lakukan pemangkasan, ada sebagian kita potong,” kata Agus saat dikonfirmasi, Kamis (19/9/24).
Agus menyebutkan, petugas juga kerap mengalami kendala saat hendak mengeksekusi pohon yang tinggi lebih dari 20 meter.
kebanyakan pohon-pohon tersebut, kata Agus, sudah terlilit kabel listrik PLN hingga internet.
Selain itu, pihaknya juga bimbang untuk menebang pohon-pohon tua di pinggir Jalan Tanjungpinang, karena pohon tua merupakan penuduh di jalan raya.
“Jadi harus ada koordinasi yang cukup. Jika kita tebang, nanti tidak ada lagi peneduh,” ujarnya.
Ia menambahkan, terdapat 800 pohon di Tanjungpinang yang akan dipangkas oleh Dinas Perkim setempat.
Selain dipinggir jalan, pihaknya juga menerima permintaan masyarakat, untuk menebang pohon di permukiman.
“Sekarang memang lagi banyak antrean, bahkan ada yang belum sempat kami kerjakan. Yang jelas pohon yang lapuk sudah menjadi target kita untuk ditebang,” imbuhnya. (Sah)