BerandaDaerahDisnaker Tanjungpinang Latih 50 Orang Supaya Jago Mengemudi

Disnaker Tanjungpinang Latih 50 Orang Supaya Jago Mengemudi

Tanjungpinang (eska) – Dinas Tenaga Kerja dan Usaha Mikro Kota Tanjungpinang melaksanakan Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) mengemudi, di Aula Kantor Disnaker Kota Tanjungpinang, Senin (30/5/2022) kemarin.

Kegiatan pelatihan mengemudi hingga mendapat SIM A ini, diikuti oleh 50 peserta dan dibuka oleh Wali Kota Tanjungpinang, Rahma.

Rahma mengatakan, kompetensi yang diperlukan dalam dunia usaha dan dunia industri, adalah keterampilan salah satunya mengemudi khususnya kendaraan roda 4.

“Walaupun tidak menjadi syarat utama, keterampilan mengemudi roda 4 merupakan salah satu kompetensi yang diperlukan dalam dunia usaha, dunia industri,” sebutnya.

Oleh karenanya, kata dia, Pemko Tanjungpinang memandang penting untuk memberikan kompetensi tersebut kepada para pencari kerja.

Menurutnya, peserta yang mengikuti PBK ini ditujukan kepada yang serius ingin belajar mengemudi sehingga layak memiliki SIM A, dan terkhusus untuk yang belum memiliki pekerjaan tetap.

Ia berharap, dengan adanya pelatihan ini, dapat mengurangi angka pengangguran dan membantu meningkatkan kesejahteraan keluarga.

“Saya harap ikuti pelatihan ini dengan sungguh-sungguh dan bila belum memahami, untuk tidak segan bertanya kepada instruktur mengenai hal-hal yang belum dipahami,” tukasnya.(zul)

Baca Juga:  Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Pasar Encik Puan Perak Tanjungpinang

Must Read

Related News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Seedbacklink